Harga Toyota Agya dan Kapasitas Mesinnya

Siapa yang tidak tau dengan produsen otomotif asal Jepang ini yang juga merupakan salah satu brand terkenal di Indonesia. Popularitas Toyota mampu mengungguli saingannya sesama produsen otomotif dari Negeri Sakura yang lain. 

Toyota Agya

Hal ini terbukti dimana Toyota memiliki catatan nilai penjualan tertinggi. Pada tahun 2017 lalu, Toyota telah meluncurkan Toyota Agya 2019 dengan harga Toyota Agya yang murah yang merupakan perkembangan dari versi sebelumnya. Untuk informasi selanjutnya mengenai harga Toyota Agya terbaru, deskripsi dan fitur yang digulirkan oleh Toyota, simak terus ulasan berikut ini. 

Daftar Harga Toyota Agya

Berikut ini adalah daftar harga Toyota Agya baru berdasarkan website Auto2000.

  1. New Agya 1.0 G M/T yang dibanderol seharga Rp 146 juta, dengan DP mulai dari Rp 44 jutaan, dan angsuran sebesar Rp 3,4 jutaan, untuk tenor hingga 48 bulan.
  2. New Agya 1.2 G M/T yang dibanderol seharga Rp 150 juta, dengan DP mulai dari Rp 45 jutaan, dan angsuran sebesar Rp 3,5 jutaan, untuk tenor hingga 48 bulan.
  3. New Agya 1.2 G M/T TRD yang dibanderol seharga Rp 154 juta, dengan DP mulai dari Rp 49 jutaan, dan angsuran sebesar Rp 3,8 jutaan, untuk tenor hingga 48 bulan.
  4. New Agya 1.2 G A/T yang dibanderol seharga Rp 164 juta, dengan DP mulai dari Rp 49 jutaan, dan angsuran sebesar Rp 3,8 jutaan, untuk tenor hingga 48 bulan.

Mesin dan Kapasitasnya

Toyota Agya versi 2019 hadir dengan polesan mesin yang lebih mumpuni dibandingkan dengan versi-versi sebelumnya, meskipun tetap termasuk dalam golongan mobil kelas menengah ke bawah dengan harga Toyota Agya yang terjangkau. Toyota menyematkan mesin bertipe K12M pada Toyota Agya dalam berbagai varian spoiler dan desain yang trendy. 

Mesin dengan kapasitas 1197 cc ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 60 hingga 90 horsepower. Di segi ini, meskipun harga Toyota Agya masih tetap murah, namun mesin mobil ini telah mengalami peningkatan daripada versi sebelumnya yang hanya berkisar 66 horsepower. Mesin 1 KR-VE DOHC VVT-i, dengan 5 speed ini mampu menghasilkan daya hingga 67 ps/6000 rpm, dengan torsi maksimum 9.1 kgm/4400 rpm, menggunakan Electronic fuel injection.

Selain itu, beberapa tipe mesin Toyota Agya juga dilengkapi dengan vleg. Meskipun tidak termasuk dalam golongan model high end, namun dengan harga Toyota Agya yang terjangkau, mesin Toyota Agya ini sudah cukup mumpuni untuk keperluan domestik.

Dengan harga Toyota Agya versi 2019 yang murah, mobil ini memiliki desain yang tidak terlalu jauh berbeda dengan versi sebelumnya, meskipun secara keseluruhan, desain Agya terbaru ini terlihat lebih sporty dan trendy. Untuk varian TRD, desain front grill terlihat lebih aerodinamis dan bumper yang lebih sporty. 

Toyota Agya tersedia dalam 4 varian, diantaranya 1.2 G M/T TRD, 1.2 G M/T, 1.0 G M/T, dan 1.2 G A/T dengan warna Black, White, Red, Yellow, Gray Metallic, dan Silver Metallic. Mobil memiliki ukuran panjang 3660 mm, lebar 1600 mm dan tinggi 1520 mm. Di jalanan kota memang mobil dengan ukuran kecil lebih cocok sehingga mobil pun dapat bergerak dengan lincah. 

Untuk sektor pasar sendiri, Toyota Agya ditujukan kepada kalangan menengah. Mobil yang merupakan salah satu lineup termurah Toyota ini memang memiliki harga yang cukup murah. Untuk informasi lebih lanjut mengenai harga Toyota Agya, desain interior dan eksterior, Anda dapat mengunjungi website https://auto2000.co.id. Auto2000 merupakan dealer resmi Toyota di Indonesia yang menyediakan berbagai macam mobil Toyota lengkap dengan varian dan warnanya. 

Advertisement

Author: @nurulrahma

aku bukan bocah biasa. aku luar biasa

27 thoughts on “Harga Toyota Agya dan Kapasitas Mesinnya”

  1. Aku kepingin mobil kecil nih kaya Agya supaya lebih gesit nempil-nyempil hehehe, apada daya adanya yang gede makslium anaknya &bawaannya banyak. Semoga ada yg ngasih kado mobil Agya 🙂

  2. Sepupu di Makassar punya Agya juga
    Beberapa dari mereka mengaku ringan dengan harganya dibanding merk lain
    Saya pernah merasakan naik Agya, memang nyaman kalau punya sendiri

  3. ga nyangka ya Toyota ini semakin canggih dan inovatif

    padahal dulu awalnya di pabrik tekstil kan?

    Toyota kan tadinya namanya pake nama pendirinya, si Kiichiro Toyoda
    Namun karena dinilai kurang menguntungkan dari sisi pemasaran dan feng shui, maka nama Toyoda yang merupakan nama keluarga pendiri diganti menjadi Toyota. Jadilah dia maju sampe sekarang

  4. Makin banyak kendaraan menurunkan kapasitas dengan tujuan daya beli dijangkau masyarakat. Tapi di sisi lain pemerintah juga menekan melonjaknya pembelian kendaraan pribadi dengan alasan kemacetan dan polisi. Memang dilema. Meski buat saya dilema dalam soal uangnya hehehe

  5. Toyota Agya ini imut-imut. Cocok banget buat city car. Saya ngebayangin kalau anak saya mulai kuliah. Kalau minta mobil dan ada rezeki, kayaknya Agya bakal jadi salah satu incaran. Soalnya saya juga dulu dibeliin mobilnya pas masuk kuliah 😀

  6. Asyik ni klo punya Agya. Aku suka karena bodynya mungil+cakep… Bisa buat ibu2, tapi bisa juga buat bapak2. Bahkan buat anak2 muda juga pantes.

  7. Toyota Agya cocok banget sebagai city car, sesuai banget sama kebutuhan masyarakat kota yang dinamis. Apalagi ditambah dengan harga yang bisa dijangkau. pengen punyaaaaaa

  8. dulu sempat mau beli agya untuk city car yang simple buat mobile. tapi ternyata belum jadi..hehehe.. Buat first car lumayan lah ini mobil. gak ribet parkir karena bodynya mini

  9. Hari ini aku jadi tahu macam2 mobil toyota karena blogwalking nih. Di mbak afifah aku jadi tau toyota rush, terus toyota 86. Dan skrg toyota aigyA. Tapi city car ini memang cocok banget untuk yang pingin punya mobil seperti aku tapi budget pas2an

  10. Agya ini salah satu mobil yamg kutaksir pengen beli buat anter anak sekolah hehe.
    Soalnya mungil, pas buat garasiku yg mungik. Biasanya suka antar jemput pakai kendaraan online Agya juga 🤭

  11. suka banget sama new toyota agya, bentuknya plus warnanya lebih lucu lucu dibanding agya yang lama. Sampe kalo ketemu di jalan, aku ga sadar kalo itu new toyota agya.. Hihi

  12. Toyota emang udah terkenal punya mesin yang tangguh. Meski dia ngeluarin model LCGC tapi aku percaya mesin nya se tangguh mesin mobil keluaran toyota lainnya. Pernah nyobain juga naik Agya, lumayan nyaman juga ternyata.

  13. Memang sekarang pembelian mobil semakin mudah yaa.. tapi emmang pintar2nya kita mengatur prioritas dan menetapkan membeli mobil sesuai kebutuhan kita. Kalau Toyota Agya ini memang cocok untuk kalangan menengah yaa..

  14. Harga terjangkau, mesin oke, tampilan imut. Bolehlah dimiliki keluarga baru. Apalagi sekarang makin dipermudah untuk pembelian mobil. Wah! Tinggal diatur keuangannya aja ^^

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

%d bloggers like this: